Pages

Kamis, 19 Februari 2015

Aku di tolong oleh terapist non muslim

secara kepercayaan kami memang berbeda tetapi secara sosial dan juga kemanusian harus tetap di jaga agar antara aku dan mereka yang pernah menolongku dapat terjalin rasa menghormati.

walaupun begitu aku harus belajar banyak terutama tentang fisioterapi. karena aku alhamdullilah sama ALlah di titipkan sebuah tubuh yang khusus dan tidak sama dengan orang - orang lian . dan tentu saja ini harus tetap di syukuri karena ini adalah hal yang paling baik yang pernah aku punyai

aku  dulu pernah berbicara untuk seseorang yang sangat aku cintai bahwa aku akan duduk di kursi roda ketika usiaku akan 30 tahun . sebenarnya aku takut saat itu karena setiap perkataan yang kita katakan kepada orang pasti akan di kabulkan oleh ALlah, apa yang harus aku lakukan jika memang apa yang aku katakan itu jadi kenyataan . aku mohon ampun kepada Allah agar aku terbebas dari ini semuanya

walaupun aneh jalanku akan lebih baik jika aku tetap bisa berjalan dan tanpa rasa sakit. kemampuanku dalam berjalan memang menurun dulu aku mampu berjalan di selekta yang sangat tinggi dan juga bisa berjalan di balik gunung juga . mungkin itu adalah latihanku ketika saya dulu stm dan aku mampu berjalan dengan baik. dan ini harus aku lakukan nanti malam agar nanti bisa memberikan yang terbaik kepada tubuh ini dan bisa lebih sukses lagi ketika berjalan

aku harus evaluasi cara jalanku . ketika aku makan sebuah makanan yang mengandung kacang-kacangan . aku merasa sakit di persedianku ini mungkin aku harus terus berjalan dengan menahan rasa sakit. 

hal-hal yang harus aku lakukan adalah .

1. tidak makan kacang-kacangan dan lebih banyak minum air putih
2.rajin untuk berolah raga pagi dan juga bersepeda
3.serta berusaha untuk evaluasi apakah terapi yang aku lakukan dapat memajukan penyembuhan dari pada kaki ini

selebihnya kedekatan diriku dengan Tuhan adalah syarat mutlak agar aku dapat sembuh. untuk itu sekarang ini aku harus terus berjuang mencari-cari informasi untuk menyembuhkan kaki. semoga Allah memberikan yang terbaik kepadaku

0 komentar:

Posting Komentar