Pages

Kamis, 02 Februari 2023

Waktu yang sangat berkualitas tadi malam..

 


ku sering wa. sama pak topik . beliau seorang sopir berkebutuhan khusus dan dia bisa menyopir walaupun menggunakan tongkat, tangannya masih normal dan untuk pindah gigi maupun mengerem dia punya tekni khusus, teknik ini ditemukan setelah dia mengilmui sesuatu yang telah menjadi sumber mata pencariaan dari dia.  rencananya saya dan keluarga serta pak topik mau makan bersama sebagai wujud rasa terima kasih saya kepada pak topik yang selama saya masih off atau bekerja di kmp sering kali menemaniku. dan dia sering kali mentraktirku untuk makan saya tahu bahwa penghasilan dia sangat  banyak. dan itu cukup untuk menghidupi keluarganya . pak topik punya anak empat dan kami sudah sering kali bercerita tentang kondisi keluarga kami masing-masih dan kami saling menyemangati. 

hujan yang lumayan lebat kemarin sore. tidak menghalangi kami untuk makan malam di kedai assalamulaikum. dan biasanya saya suka sekali bandeng presto dan krispi. tetapi biasanya pak topik suka rawon. dia beli dengan menu yang harganya sangat mahal jika dibandingan dengan apa yang kami beli. uang 100 ribu itu akhirnya hanya sisa 6 ribu dan sudah saya berikan ke anak saya adi. 

mungkin istriku yang tidak melihat keadaan bahwa ketika kita membawa pak topik untuk makan bareng pasti yang di minta adalah rawon. saya rela mentraktir beliau walaupun mahal, karena beliau adalah temanku yang sering kali mendengar curhatanku ketika saya dulu off di wearnes.. 

sering kali dia mendengarkan saya. ketika saya ada masalah. dan ini sangat penting untuk mengeluarkan pikiran-pikiran negatif ku dan juga asumsi-asumsi menakutkan ketika saya tidak bekerja di wearnes.karena itu aku sering kali mengikuti pengajian yang diadakan oleh pak topik yaitu mengikuti pengajian yang diadakan oleh  abah anton.

kami makan dengan lahap di sana walaupun hujan sedang turun, hujan turun hampir 2 jam dan waktu itu saya tidak sholat magrib karena mau sholat atau setelah makan saya berangkat dari rumah mau ke masjid ketemu dengna pak topik dan dia mengajakku untuk membayar spp anaknya. di minimarket basmallah, walupun saat itu kondisi sangat deras dan juga gelap. akhirnya kami selesai makan dan pergi ke masjid untuk sholat isyak. 

sholat isyak selesai jam 19.30, dan ketika sampai di gang saya ternyata istri belum selesai tahlilannya dan akhirnya pak topik harus keluar dari mobilnya untuk memberi tahukan bahwa kami sudah menunggu di luar gang. akhirnya kami berangkat dan bisa makan malam bersama di kedai assalamulaikum yang menjadi langganan kami. walaupun kadang saya juga merasa bosan karena menunya hanya itu-itu saja. tetapi saya juga berterima kasih kepada kedia asssalmulaikum yang telah menyatukan kami jadi keluarga tidak hanya keluarga intiku tetapi juga keluarga dari pak topik. terima kasih atas pengalaman yang sangat menyenangkan di tanggal 2 februari kemarin




0 komentar:

Posting Komentar